Selasa, 01 Mei 2012

dampak negatif boyband dan girlband indonesia

Belakangan ini, di Indonesia mulai bermunculan boyband dan girlband, tentu saja hal ini membawa dampak positif dan negatif bagi peradaban bangsa kita. Disamping banyak pihak diuntungkan dengan kehadiran mereka tetapi ada beberapa hal yang kita lupakan dan ini sangat merugikan terutama bagi “ anak- anak “. 
Sobat blogger tentu sudah mengetahui bahwa selain BG ( Boyband dan Girlband ) anak muda , juga telah bermunculan BG anak – anak. Disinilah yang akan kita ulas tuntas mengenai dampak BG bagi anak-anak Indonesia. Di acara televisi saya kadang geli melihat anak yang baru lahir kemarin sudah bernyanyi “ lagu Lagu cinta- cinta –an ), mereka bernyanyi seolah olah paham dan merasakan sendiri apa yang mereka dan nyanyikan. Kita juga sangat merindukan lagu Anak – anak yang jarang sekali terdengar di telinga kita ? disadari atau tidak hal ini membawa efek yang negative bagi Anak anak Indonesia.

Dunia anak adalah Dunia untuk kita belajar dan bermain. Mereka punya tugas untuk mempelajari ilmu pengetahuan yang banyak untuk bekal meraka ketika sudah dewasa,Namun apakah yang akan terjadi jika masa kecil mereka di sibukan dengan kegiatan Syuting? Konser kesana kemari ? sibuk mencari Uang. Memang mereka sudah bisa membantu orang tua mereka untuk mencari uang, tapi apakah mereka sudah Pantas?

Menurut saya, walaupun mereka belajar dan sekolah tetapi saya yakin dalam pikiran mereka mungkin hanya 10% saja pada pelajaran di sekolah. Bukan hanya itu saja, anak anak yang menonton Acara mereka juga akan ikut terbawa, karena masa kecil adalah masa meniru. Mereka akan meniru hal hal yang mereka sukai tanpa berpikir apakah baik atau tidak untuk meraka. Disinilah dibutuhkan peran dari kedua orang tua, orangtua harus bisa membatasi kebiasaan anak yang salah. Karena ini akan sangat berpengaruh di masa depan meraka kelak.

Tak bisa di pungkiri juga bahwa :

   " Dunia Hiburan lebih banyak di minati oleh masyarakat Indonesia dari pada Dunia pendidikan dan pengetahuan “

Masyarakat Indonesia lebih Suka tertawa dan menikmati hiburan daripada berpikir untuk mebuat Suatu perubahan, berpikir untuk membuat sebuah Inovasi. Pantas saja jika Negara kita banyak tertinggal oleh Negara lain.



1 komentar:

  1. betul tuh..
    Karena udah banyak gb udah banyak laki2 jadi banci karena meniru gaya gb korea

    BalasHapus